Tuesday, 30 June 2015

Pecel Tumpang Makanan Khas Kota Kediri

02:13

Pecel Tumpang
Pecel Tumpang Makanan Khas Kota Kediri, Kota Kediri merupakan salah satu kota di Provinsi Jawa Timur yang sangat terkenal dengan beragam aneka makanan Khas daerah yang gurih dan lezat, salah satu yang menjadi andalan dari makanan kediri adalah rasa yang gurih dan manis seperti menu makanan khas yang akan kita bahas kali adalah Pecel Sambal Tumpang. Banyak berbagai macam jenis pecel seperti pecel Madiun, pecel Lamongan, tapi pecel tumpang ini sangat berbeda dari pecel biasanya karena pecel tumpang dalam membuat sambal pecelnya tidak menggunakan kacang tanah tapi menggunakan tempe yang sudah di keringkan.

Tertarik untuk mengenal lebih jauh apa itu pecel tumpang mari kita lihat ulasan wartawan jalanan kami dari kertosono sebut saja namanya Eriek, dia adalah salah satu pecinta makanan khas kediri ini karena ketika pulang ke kampung halamannya dia selalu berburu pecel tumpang tersebut. Menurut eriek hal yang paling membuat pecel tumpang sangat istimewa menurutnya adalah sambal pecelnya yang terbuat dari racikan tempe kering yang gurih dan sedap banget serta sangat sulit untuk anda temukan di daerah lain. Masih menurut eriek pecel sambal tumpang memang memiliki keunikan tersendiri dibandingkan dengan bumbu pecel dari daerah lainnya misalnya pecel Madiun atau pecel Ponorogo.

Setelah puas berjalan-jalan di kota kediri dan mencuci mata dengan melihat cantiknya kota kediri serta manisnya gadis-gadis kediri membuat saya ingin berlama-lama disana, akan tetapi karena jadwal menulis saya yang terlalu padat sehingga membuat saya harus kembali ke surabaya lagi. Tapi tenang sahabat makanankhas.net karena saya telah memilihkan tempat yang cocok buat anda untuk menikmati pecel tumpang yang enak di kediri dan juga telah membuat sebuah resep membuat pecel tumpang yang maknyus. Berikut rekomendasi tempat makan pecel tumpang di kediri:

1. Pecel Tumpang Jalan Dhoho Kediri

Tempatnya hanya lesehan warung yang berdiri di jalan Dhoho kediri ini sangat ramai dengan pembeli apalagi saat malam minggu tiba akan disesak dengan muda-mudi yang lagi kasmaran sambil menikmati pecel tumpang.

2. Pecel Tumpang Bu Tin

Bertempat di jalan patimura kediri pecel tumpang Bu Tin memang sangat istimewa dengan rasa khas pecel sambal tumpang yang tiada duanya, gurihnya pas manis dan sulit untuk menceritakan betapa enaknya pecel tumpang disini, tak heran jika tempat ini selalu menjadi rujukan bagi para penikmat pecel tumpang.

Berikut ini resep untuk membuat Nasi Pecel tumpang khas Kediri yang enak dan lezat:

Bahan-bahan membuat pecel tumpang:

200 gram tempe bosok
100 gram tempe segar
250 ml santan

Sayuran Rebus untuk Pecel Tumpang:

1 Ikat Kacang Panjang
1 Ikat Bayam
300 Gram Tauge
100 Gram Kol
Air Secukupnya

Bumbu Sambal Tumpang

10 buah cabai merah
5 buah cabai rawit
4 siung bawang putih
8 butir bawang merah
2 lembar daun salam
2 Lembar daun jeruk
1 cm jahe
1 cm lengkuas
2 butir kemiri
3 Sendok Makan ebi
1/2 sdt merica
1 Sendok Teh garam

Cara Memasak Pecel Tumpang

Rebus semua jenis sayuran
Rebus tempe hingga lunak, kemudian tumbuk hingga halus
Haluskan bumbu hingga halus, campur dengan ebi dan tumbukan tempe kemudian rebus bersama dengan santan hingga mengental.

Sekian artikel tentang pecel sambal tumpang khas kota Kediri, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk meninggalkan komentar.

Written by

Makanankhas.net Adalah Situs Blog yang membahas tentang Makanan Khas Daerah Indonesia sekaligus mengulas tentang wisata kuliner dan memberikan tips serta resep makanan.

0 comments:

Post a Comment

 

© 2015 Makanan Khas Indonesia. All rights resevered. Designed by Makanankhas.netMakanankhas.net

Back To Top